Sosialisasi Pelaksanaan BSPS dan BPKRTLH Kab. Gunung Mas Tahun Anggaran 2022
Gunung Mas – Program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) atau yang dikenal di masyarakat umum dengan istilah Bedah Rumah merupakan bantuan pemerintah bagi masyarakat berpenghasilan rendah untuk mendorong dan meningkatkan keswadayaan dalam peningkatan kualitas rumah beserta prasarana, sarana dan utilitas umumnya.
Program BSPS merupakan Program Kementerian PUPR dan di Kabupaten Gunung Mas melalui Dinas Pekerjaan Umum mempunyai istilah dan mengadopsi dengan pola yang sama yaitu Program Bantuan Peningkatan Kualitas Rumah Tidak Layak Huni (BPKRTLH).
Adapun jumlah bantuan dari Program BSPS sebanyak 97 unit, BPKRTLH sebanyak 15 unit dan dari Badan Amal Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Gunung Mas juga memiliki program bantuan sebanyak 3 unit, ditambah nanti akan ada dana padat karya yang akan digelontarkan pemerintah dalam hal mengatasi inflasi atas dampak dari kenaikan BBM yaitu sebanyak 8 unit. Sehingga total bantuan di Kabupaten Gunung Mas di Tahun 2022 sebanyak 123 unit rumah tidak layak huni akan diperbaiki menjadi rumah layak huni.
https://cheapochecks.com/